-->

Arti Mimpi Digigit Ular Kobra Menurut Orang Tua, Psikolog, dan Ahli Agama

Kemarin seorang teman bercerita pada saya tentang mimpi digigit ular kobra. Teman tersebut bercerita dengan penuh kekhawatiran. Ia takut mimpi tersebut menjadi pertanda akan terjadi sesuatu hal yang buruk pada dirinya.

Mimpi digigit ular kobra, memang menakutkan. Saya juga pernah mengalaminya. Peristiwanya akan sangat membekas di ingatan.

Lantas jika demikian, apa sebenarnya arti mimpi digigit ular kobra? 


Saya kemudian mencari jawabannya dengan menanyakannya langsung pada  salah seorang sesepuh di kampung saya. Beliau termasuk orang yang disegani di kampung kami karena ilmu kehidupannya yang luas dan dalam. Mbah Marjo namanya. Beliau juga punya kitab primbon Jawa yang masih otentik.

Menurut keterangannya, mimpi digigit ular kobra meskipun menakutkan bukanlah merupakan pertanda baik, yakni orang tersebut akan memperoleh rezeki yang tidak pernah disangka-sangka sebelumnya.
 

Namun demikian, beliau menambahkan, itu sebenarnya merupakan buah dari perbuatan baiknya selama ini.


Pada suatu kesempatan, saya bertemu dengan seorang psikolog. Beliau adalah seorang psilolog tenar di kota Jogja. Saya pun kemudian menanyakan makna mimpi tersebut dalam kacamata psikologi.

Menurutnya, mimpi digigit ular kobra merupakan manifestasi kecemasan dan ketakutan. Orang yang bermimpi seperti itu biasanya secara psikologis sedang mencemaskan kehidupan yang berkaitan dengan masa depannya.
 


Masih belum puas, saya kemudian bertanya kepada salah seorang ustadz kenalan saya.

Menurut beliau, mimpi digigt ular kobra merupakan mimpi buruk yang disebabkan adanya gangguan setan dalam tidur orang tersebut.
 


Dari ketiga ahli yang telah saya tanya cara menyikapi mimpi digigit ular kobra, mereka memberikan jawaban berbeda.

Mbah Marjo mengatakan agar mimpi tersebut disikapi dengan tetap memperbanyak berbuat baik pada sesama.

Sedangkan Psikolog berpesan agar orang yang bermimpi digigit ular kobra untuk lebih tenang agar dapat memikirkan persoalan dengan jernih. Selain itu, dia juga berpesan agar orang yang bermimpi digigit ular untuk memperbaiki pola pikirnya secara lebih positif.
 

Berbeda lagi dengan sang ustadz. Beliau berpesan agar lain kali sebelum tidur selalu berdoa kepada Allah Swt. Meminta perlindungan dari keburukan baik yang terjadi di alam mimpi maupun alam nyata.

Click to comment